Install Acumatica versi 5.2 di Windows 10 - thoriqaziz.com

thoriqaziz.com

Do your hobby

Install Acumatica versi 5.2 di Windows 10

Share This
Acumatica sekarang sudah merilis versi terbarunya yakni versi 5.3 dengan berbagai versi minornya. Versi 5.3 ini pun dapat kita install dengan mudah di Windows 10 (tanpa ada issue dengan catatan IIS sudah diaktifkan). Namun ketika kita dihadapkan pada kondisi development dilakukan diversi sebelumnya (misalkan 5.2), issue baru muncul ketika kita melakukan instalasi aplikasi acumatica di Windows 10. Jika dilihat error yang muncul, installer Acumatica membutuhkan versi IIS 7 atau lebih, padahal Windows 10 sudah dibekali dengan IIS yang lebih tinggi yakni IIS versi 10.

Jika Anda mengalami masalah serupa yakni tidak bisa melakukan instalasi Acumatica versi 5.2 di Windows 10, Anda dapat mencoba solusi berikut:

  1. Download Orca tool disini.
  2. Buka file installler Acumatica versi 5.2 yang tidak bisa diinstall menggunakan Orca tool (Klik kanan file installer_Acumatica > Open with Orca).
  3. Setelah window Orca muncul, pada bagian Launch Condition, hapus entry IISVERSION >="#7"; system does a string comparison and "10" is smaller than "7".
  4. Kemudian save file dan tutup Orca.
  5. Sekarang Anda bisa mencoba kembali dengan running setup installer Acumatica.
Video terkait:

Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Pages